10 Negara Paling Banyak Dicari di Google pada 2023, Tak Ada Indonesia
时间:2025-05-24 11:24:07 出处:热点阅读(143)
Bagi dunia wisata, tahun 2023 dapat dikatakan sebagai tahun kebangkitan ke masa sebelum pandemi. Berbagai negara mulai menerima peningkatan jumlah turis dibanding saat pandemi.
Para pelancong mulai mencari informasi destinasi mana saja yang akan mereka kunjungi, setelah sebelumnya perlu pembatasan ketat untuk ke luar negeri karena ada pandemi.
Akhir tahun menjadi momen bagi sebagian besar orang untuk liburan, baik bersama keluarga ataupun orang terdekat. Mesin pencari Google akan sibuk menyajikan informasi tempat-tempat yang dicari wisatawan untuk berlibur pada 2023.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari data tersebut, didapati 10 negara yang mengalami peningkatan pencarian di Google dari tahun ke tahun. Sayangnya, Indonesia tidak termasuk dalam 10 besar negara yang paling banyak dicari di Google selama tahun ini.
Berikut daftar 10 negara yang paling banyak dicari di Google tahun 2023, seperti dilansir dari CNTraveller.
1. Yunani
Yunani menjadi negara teratas yang paling banyak dicari di Google selama tahun ini. Selain terkenal akan sejarah peradabannya, Yunani juga menjadi negara yang punya pesona wisata yang khas. Dengan berlibur ke Yunani, kamu bisa datang ke pulau Mykonos bercat putih yang ikonik, hutan Kefalonia, serta mencicipi bar terbaik di Athena.
2. Spanyol
Spanyol adalah negara yang indah sepanjang tahun. San Sebastian di Spanyol juga menempati sebagai kota terbaik di Eropa dalam kategori 2023 Reader's Choice Awards, serta kota kuliner terbaik dunia. Ada banyak hal seru dan menyenangkan yang bisa kamu temukan di Spanyol ketika berlibur.
3. Italia
Italia selalu punya hal keren untuk dikunjungi. Negara ini dinilai sebagai perpaduan kota dongeng yang indah, ramainya kota, dan pantai yang masih bersih. Kental akan sejarah dan artistik Eropa, jangan lupa juga untuk mengunjungi berbagai galeri dan museum yang ada di sana. Kamu juga bisa berwisata kuliner di Roma atau di Florence.
4. Portugal
Portugal menawarkan banyak hal menarik untuk turisnya. Ada banyak restoran menarik yang dibuka di utara hingga cagar alam air biru yang menawan di selatan. Meski baru membangun reputasi kulinernya di Eropa, tetapi kulinernya tak perlu diragukan lagi. Ada pula Kepulauan Azores yang terpencil, tetapi menawarkan perairan panas, laguna biru kehijauan yang menawan, hingga gunung berapi yang menembus awan.
5. Kroasia
Perlahan, Kroasia mulai mendapat reputasi sebagai pusat wisata Eropa. Destinasi di sana juga dinilai lebih terjangkau dibanding beberapa negara tetangganya. Kroasia juga punya pulau-pulau kecil indah, kawasan bersejarah, serta daerah kuliner yang lezat.
6. Siprus
Mungkin masih terdengar asing, Siprus sebagai negara pulau di Timur Tengah yang menyimpan banyak hal lain menarik. Selain lokasi meleburnya banyak budaya, Siprus punya wisata alam berupa pegunungan terjal dengan puncak salju, pantai menawan yang dikelilingi Mediterania, hingga kuliner khasnya yang lezat.
7. Thailand
Liburan menyusuri pulau cantik adalah hal yang tepat dilakukan di Thailand. Thailand punya sekitar 1.430 pulau. Turis juga bisa mengunjungi Koh Samui yang terkenal akan liburan kesehatan karena terkenal akan surga yoganya, atau Koh Tao untuk petualangan bawah air yang mengesankan.
8. Mesir
Sejarah peradaban Mesir Kuno bisa kamu saksikan secara mengesankan di Mesir. Kamu juga bisa melihat langsung Sungai Nil sebagai sungai terpanjang di dunia, atau datang ke galeri seni lalu berbelanja souvenir khas Mesir dan Timur Tengah di pasar tradisional Mesir.
9. Malta
Malta juga merupakan negara kecil di Eropa yang terkenal akan sejarahnya yang mendalam, indah, dan digunakan sebagai latar banyak film dan serial TV terkenal, seperti Gladiator, Game of Thrones, dan Troy. Selain itu, keunikan Malta tergambar dari lokasinya di Laut Tengah (Mediterania) yang dilengkapi bangunan megah dan bersejarah.
10. Maroko
Sebagai negara dengan pendapatan besar dari sektor pariwisata, Maroko punya banyak hal yang ditawarkan untuk para turis yang datang. Misalnya, Pegunungan Atlas yang indah, sejarah dan budayanya yang kental, hingga berbagai bangunan bersejarahnya yang megah.
上一篇: Mendagri Tito Karnavian Sebut Ada 5 Pj Gubernur yang Maju di Pilkada 2024
下一篇: Mantap! MA Tolak Kasasi Rafael Alun, KPK Diperintahkan Kembalikan Rumah di Simprug
猜你喜欢
- Rute Penerbangan Domestik Tersibuk di Dunia 2023, Ada Jakarta
- Pertamina, Petronas, dan SK Earthon Kerja Sama Eksplorasi di Blok Binaiya
- Bangkitkan Ekonomi Umat, Baznas Beri Bantuan Program Zmart bagi 50 Mustahik di Bulan Ramadhan
- Bangkitkan Ekonomi Umat, Baznas Beri Bantuan Program Zmart bagi 50 Mustahik di Bulan Ramadhan
- Presiden Jokowi Bersama Gibran Melayat ke Rumah Duka Almarhum Hamzah Haz
- Universitas Esa Unggul Resmikan Program Studi Pendidikan Profesi Apoteker
- Ini 3 Kelompok yang Berkesempatan Ikut Seleksi UTBK SNBT 2025 secara gratis, Siapa Saja?
- Hari Ini KPK Kembali Panggil Sjamsul Nursalim dan Istri, Jumat Keramat?
- Kabin Pesawat Air India Bocor Saat Terbang, Penumpang Panik